bjb KPR General_Media Online_Media Online
news-details
Kesehatan
Uban menjadi masalah serius bagi anak muda.

Masih Muda Sudah Beruban, Simak di Sini 6 Penyebabnya

 

BERITABAIK.ID - Rambut berubah warna menjadi putih alias beruban tentunya merupakan kondisi normal seiring bertambahnya usia seseorang.

Namun, rambut beruban menjadi hal yang serius bagi generasi muda saat ini, bahkan bisa meningkatkan rasa kurang percaya diri.

Karena itu, ketahui dulu 6 penyebab rambut beruban pada usia muda seperti dirangkum dari berbagai sumber.

1. Keturunan dan Genetika

Rambut beruban dapat disebabkan oleh faktor gen atau keturunan. Hal ini dikarenakan gen terdiri dari DNA yang dapat memengaruhi perubahan warna rambut.

2. Stres

Rambut beruban juga dapat disebabkan oleh hipertensi, stres, dan kecemasan. Bermula dari rambut rontok, lalu saat tumbuh dia akan berwarna putih atau uban.

Baca Juga: Wagub Jamin Investasi di Jabar Mudah dan Aman

3. Polusi

Pencemaran lingkungan dapat membuat folikel rambut menjadi lemah. Apalagi orang yang tinggal di perkotaan dan cenderung menghadapi polusi udara yang buruk di setiap harinya.

4. Kurang vitamin

Rambut beruban juga dapat disebabkan oleh kekurangan vitamin, seperti Vitamin B, Vitamin C dan Vitamin E, serta Zat Besi dan Seng.

Apabila rambut tidak memiliki cukup vitamin, juga akan mengakibatkan rambut menjadi rontok.

5. Merokok

Dalam sebuah studi penelitian, rambut beruban dan merokok menunjukkan hubungan yang signifikan bagi semua kelompok umur.

Baca Juga: Java Tea Experience, Tarik Investor Melalui Budaya Ngeteh Nusantara

Jadi, bagi kamu yang perokok dan menginginkan rambut tidak cepat beruban, maka kurangi merokok.

6. Kondisi Medis

Penyakit autoimun dapat membuat rambut seseorang menjadi berubah. Salah satunya adalah Alopecia Areata.

Gangguan kulit autoimun yang menyebabkan kerontokan rambut di kulit kepala, wajah, dan area tubuh lainnya ini juga dikaitkan dengan rambut putih.

Hal ini dikarenakan kurangnya melanin, sehingga rambut cenderung menjadi putih ketika tumbuh.***

 

 

Editor : Ely Kurniawati

Limpahan Doa Insan Sepak Bola Bandung untuk Korban Tragedi Kanjuruhan

Motekar, Pusat Edukasi Ketahanan Pangan dan Lingkungan di Cihapit