bjb KPR General_Media Online_Media Online
news-details
cerita
(Dok. REUTERS-Andrea Comas)

Mengenal Sosok Lisa Rumbewas, Srikandi Lifter asal Papua yang 3 Kali Raih Medali Olimpiade

BERITABAIK.ID - Indonesia mesti berbangga memiliki sosok lifter putri membanggakan bernama Lisa Rumbewas. Banyak prestasi yang pernah ia torehkan, salah satunya adalah berhasil membawa pulang tiga medali dari tiga olimpiade berturut-turut.

Namun, kali ini para penggemar olahraga nasional tengah berduka karena kepergiannya. Lisa tutup usia pada hari Minggu (14/01/2024) sekitar pukul 03.00 WIT dini hari di RSUD Jayapura. Sepanjang hayatnya, Srikandi angkat besi yang lahir di Bumi Cendrawasih 43 tahun lalu ini telah mengharumkan nama Indonesia berkali-kali.

Meskipun kepergian Lisa menyisakan kesedihan, rakyat Indonesia akan terus mengingatnya sebagai lifter legendaris dengan deretan prestasi. Bagaimanapun, Lisa adalah salah satu atlet lifter yang berhasil di dunia olahraga.

Keberhasilan itu tidak lepas dari peran orangtua Lisa. Raema Lisa Rumbewas lahir pada 10 September 1980 di Jayapura. Ayahnya adalah Levi Rumbewas, sosok yang pernah menjadi atlet binaragawan terbaik. Sementara ibunya, Ida Korwa, juga merupakan seorang atlet lifter.

Lahir dari pasangan atlet membuat Lisa mengenal dunia olahraga sedari kecil. Sejak usia 13 tahun, ia dilatih orangtuanya untuk terjun di dunia angkat besi.

Hasil latihan Lisa mengisyaratkan masa depan yang cerah. Beberapa tahun kemudian, pada 1996, ia berhasil meraih medali perak di Pekan Olahraga Nasional (PON) XVI di Jakarta.

Tak perlu waktu lama untuk Lisa memberanikan diri terjun ke kompetisi olahraga terbesar, Olimpiade. Empat tahun kemudian, Lisa terlibat dalam Olimpiade Sydney 2000. Perjuangan dan keberaniannya membuahkan hasil, Lisa pulang dengan medali perak pada kelas 48 kg.

Pada 2004, Lisa kembali mengikuti Olimpiade Athena. Hasilnya tak jauh berbeda. Ia kembali pulang dengan medali perak pada kelas 53 kg.

Dua raihan medali perak sebelumnya tak serta merta membuat Lisa puas. Gelaran Olimpiade Beijing 2008 kembali ia jajal dengan kembali terjun di kelas 53 kg. Kemampuannya tidak berubah jauh, masih sama membanggakan. Ia berhasil meraih medali perunggu di kelas 53 kg.

Sejauh ini, Lisa Rumbewas merupakan atlet putri Indonesia dengan raihan medali Olimpiade terbanyak.

Selain tiga keping medali Olimpiade, di level regional pun Lisa tampil sama baik. Ia berhasil mengantongi medali emas, perak, dan perunggu dari ajang SEA Games yang berbeda.

Pada Asian Games Busan 2002, Lisa meraih perunggu pada kelas 48 kg. Ia juga pernah pulang dengan medali perak dari Kejuaraan Dunia di Santo Domingo 2006 pada kelas 53 kg.

Lisa pensiun dari dunia angkat besi pada tahun 2012. Setelah pensiun, ia melanjutkan karirnya sebagai pelatih angkat besi di Papua. Lisa juga aktif sebagai duta olahraga di Papua.

Pada 2017, Lisa terpilih menjadi salah satu Ikon Prestasi Indonesia bersama 72 figur publik yang digagas oleh Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP Pancasila).

Kehadirannya dalam Festival Prestasi Indonesia adalah untuk mewakili bidang olahraga bersama atlet dan mantan atlet lainnya, seperti Liem Swie King, Susi Susanti, Alan Budikusuma, Liliyana Natsir, Eko Yuli Irawan, hingga Sri Wahyuni.

Kini, meski ia sudah tiada, masyarakat Indonesia akan mengabadikan sosoknya dalam sejarah. Terima kasih, Lisa Rumbewas.

Editor : Nadiana Tsamratul Fuadah

Pokemon Air Adventure Hadir di Indonesia, Tampilkan Maskot Pikachu Mengenakan Kemeja Batik

Jebolan Poltekpar NHI Bandung Sukses Buka Usaha Restoran Indonesia di Dubai