bjb KPR General_Media Online_Media Online
news-details
berita

Sharing Happiness Ajak Masyarakat Bangun Kembali Pesantren yang dilahap si Jago Merah

BERITABAIK.ID - Idul Fitri seharusnya menjadi momen sukacita bagi umat Muslim. Namun perasaan tersebut sulit dirasakan oleh warga, santri, & pengurus Pondok Pesantren Awaliyatul Huda, Dusun Citali, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang. Bangunan semi permanen yang dibangun selama 3 tahun hasil gotong royong pihak pesantren & masyarakat sekitar itu habis dilahap si jago merah kurang dari 2 jam saja, dikarenakan bahan bangunan yang terbuat dari bambu dan kayu balok. Pesantren yang memiliki sekitar 150 santri mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa itu hangus dilahap si jago merah, Jumat (5/4).

Padahal, sejak berdirinya pesantren yang terletak yang terletak di perbatasan dua kecamatan terpencil ini, warga sekitar begitu antusias. Sudah lama disana tidak ada tempat untuk menimba pendidikan agama yang memadai, terutama untuk anak-anak. Sehingga menurut pengakuan warga, kehadiran pesantren tersebut berpengaruh besar.

Menurut informasi dari saksi, sebelum hari kejadian para santri sudah membersihkan dan mendekor kobong mereka untuk menyambut acara khataman Al-Qur’an & kitab. Selain itu juga dipersiapkan untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri. Salah satu pengurus pesantren, Saeful Azhar (35) mengakui bahwa dirinya merasa begitu terpukul

"Yang ada dipikiran saya saat itu mah, bagaimana nasib santri-santri disini, jangan sampai mereka putus mengaji” ujar Saeful.

Tim Sharing Happiness -sebagai platform berbagi kebahagiaan, salah satunya menggalang dana untuk para penerima manfaat- bersambang langsung ke lokasi dan menemukan bahwa perkiraan kerugian materi dari musibah ini disinyalir mencapai ratusan juta. Kerugian tersebut termasuk bangunan dua lantai, mushaf al-qur’an, kitab, alat sholat dan prasarana lain juga ikut terbakar. Besar harapan warga dan santri agar pesantren mereka bisa kembali dibangun.

TemanBaik dapat mengambil bagian untuk membantu pembangunan kembali Pondok Pesantren Awaliyatul Huda dengan menyalurkan bantuan melalui https://sharinghappiness.org/pesantrendibakar Insya Allah bantuan yang anda berikan akan menjadi amal jariyah untuk bekal berjumpa Allah SWT.

Editor : Nadiana Tsamratul Fuadah

Peringati Hari Kesadaran Autisme Sedunia, Usung Tema Pentingnya Inklusivitas yang Lebih Baik

Album Hindia Menari dengan Bayangan Tembus Satu Miliar Pendengar di Spotify