bjb KPR General_Media Online_Media Online
news-details
Gaya Hidup
Hingga 12 Januari 2023, pengundian sekaligus penjualan produk KBP telah berhasil membukukan hampir 100% unit terjual.

Hunian Tepi Lembah dan Danau, Tawarkan Keunikan Pemandangan Alam

BERITABAIK.ID - Mengawali tahun 2023, Kota Baru Parahyangan (KBP) kembali mempersembahkan produk unggulannya kepada pasar properti, yaitu hunian tepi lembah dan danau di Tatar Punawangi.

Unit hunian terbatas yang memiliki keunikan pemandangan khas KBP berupa lembah, danau dan gunung tentunya meningkatkan minat calon konsumen untuk berpartisipasi di acara pemasaran produk ini.

Selain itu produk ini memberikan kesempatan konsumen untuk merancang dan membangun unit rumahnya sesuai desain yang diinginkan.

Tak hanya itu, produk ini juga memungkinkan konsumen memanfaatkan potensi halaman belakang hunian yang memiliki pemandangan langsung ke taman dan alam, tanpa mengabaikan panduan perencanaan dari KBP.

Baca Juga: Jalani Debut Film Horor 'Anak Titipan Setan', Gisel Takut Tidur Sendiri

Sejak 6 Desember 2022 lalu, pendaftaran calon konsumen sudah dibuka dan mendapatkan respons yang sangat baik.

Hingga tanggal 12 Januari 2023, pengundian sekaligus penjualan produk telah berhasil membukukan hampir 100% unit terjual.

Kesuksesan penjualan hunian tepi lembah dan danau di Tatar Punawangi tak lepas dari KBP sebagai proyek berskala kota pertama (tahun 2000) dan terbesar (1.250 hektare) di Bandung Raya, yang mana kini telah menjadi semakin Mandiri, Madani dan Alami.

Faktor eksternal yang nantinya turut menambah nilai pengembangan KBP adalah rencana beroperasinya High Speed Train Jakarta-Bandung di tahun 2023 ini.

Baca Juga: Mengenal Wiwin Vegas, ‘Pionir’ Kendaraan Listrik dari Yogyakarta

Keberadaan KBP yang berjarak hanya 1 km dari Stasiun Padalarang yang menjadi salah satu pemberhentian Kereta Api Cepat tersebut.

Sedangkan faktor internal akan jauh lebih memberikan manfaat langsung dan pasti kepada semua pemangku kepentingan, yaitu dengan telah dan akan hadirnya IKEA, Mason Wing@Mason Pine Hotel, Parahyangan Golf.

Kemudian Wahoo Water World, Tepi Danau, RSIA Parahyangan, Sekolah Bina Persada, Supermarket Yogya, Starbucks, Ambrogio dan fungsi-fungsi komersil terpadu di Town Center KBP.

Belum lagi menutup tahun 2022, KBP telah dianugerahi Indonesia & Asia Property Award kategori Best Township Development, oleh Property Guru.

Apresiasi ini akan semakin memacu manajemen untuk mencapai performa lebih baik lagi di masa yang akan datang.***

Editor : Gin Gin Tigin Ginulur

Catat Tanggalnya! Maxxindo Bakal Gelar Pameran 'Mekarwangi Batik Bordir dan Tenun Festival'

Jalani Debut Film Horor 'Anak Titipan Setan', Gisel Takut Tidur Sendiri