bjb KPR General_Media Online_Media Online
news-details
Tempat Wisata
Taman Superhero, taman kota ramah anak di Kota Bandung.

Asyiknya Bermain Sambil Mengenal Tokoh Pahlawan di Taman Superhero

 

BERITABAIK.ID - TemanBaik, di Kota Bandung ada satu taman yang ramah untuk si kecil loh! Namanya Taman Superhero.

Taman yang terletak di Jalan Anggrek, Kota Bandung ini cocok banget dikunjungi, khususnya jika kamu ingin menghabiskan waktu dengan si buah hati.

Sejumlah fasilitas yang telah dimiliki Taman Super Hero antara lain Superman, Gatot Kaca, Iron Man, Batman, dan Gundala.

Selain itu, ada pula permainan anak yang bisa kita jumpai di Taman Kanak-kanak. Seperti ayunan, perosotan dan permainan lain yang akrab untuk anak-anak.

Pantauan Beritabaik.id Jumat (16/9/2022), sejumlah anak yang mengunjungi Taman Super Hero tampak bermain dengan raut wajah senang dan perasaan gembira. Hadirnya penjual topeng super hero, mainan balon, dan mainan anak lainnya seolah menambah kegembiraan anak-anak yang sedang bermain di sini.

Baca Juga: Nikmatnya Lotek Alkateri, Kuliner Khas yang Legendaris di Kota Bandung

Konsep superhero yang menampikan patung-patung pahlawan lokal hingga asing menjadikan taman ini banyak dikunjungi anak-anak.

Kepada Beritabaik.id, salah satu pengunjung Irma Wijaya (30) menyebut Taman Superhero sebagai salah satu destinasi bermain favorit bagi anak-anak

Selain itu, lanjut dia, suasana di taman ini tergolong cukup tenang dan sejuk. Tak heran, di taman ini banyak kita jumpai pepohonan rindang.

"Saya kalau ke Taman itu, pasti selalu ngunjungin Taman Super Hero. Karena disini kan ada patung-patung Super Hero. Terus di sini juga kan banyak permainan, seperti ayunan, sorodotan (perosotan) dan lainnya," ucap Irma.

Baca Juga: Studi: Naik Turun Tangga Bisa Tingkatkan Kesehatan Mental

Fasilitas toilet bersih juga menjadi satu keunggulan dari taman ini. Tak heran, pengunjung yang datang merasa begitu nyaman jika ada keperluan ke toilet.

Kami juga bertemu dengan Gugum Gumilar, penjaga Taman Superhero. Kata Gugum, setiap Sabtu dan Minggu, taman ini selalu ramai dikunjungi.

Banyak pengunjung yang datang ke sini untuk bermain dengan anak-anak, atau sekadar menikmati suasana di Kota Bandung.

"Kalau hari-hari biasa, paling ramainya dari siang sampai sore. Biasanya sih anak-anak sekolah yang datang setiap hari tuh, tapi mungkin karena Jumat, jadi jarang anak-anak sekolah yang datang kesini (Taman Super Hero)," bebernya.

Kebetulan nih, TemanBaik. Akhir pekan sebentar lagi tiba. Buat kamu yang belum tahu mau berakhir pekan ke mana di Kota Bandung, taman satu ini bisa banget jadi rekomendasi. Yuk, coba bermain ke sini!***

Editor : Okky Adiana

Cita Rasa Es Buah Pak Lantip yang Bikin Ketagihan Sejak 1985

Nikmatnya Lotek Alkateri, Kuliner Khas Legendaris di Kota Bandung